Kamis

Cara Mengecilkan Perut Agar Langsing, Berotot dan Sixpack

Last Update 23/06/2019
banyak kalangan orang yang berpikir bahwa untuk mengecilkan perut adalah dengan sit up.

 tapi faktanya orang yg masih memiliki banyak lapisan lemak di area pinggang dan perut jika melakukan sit up malah membuat perut semakin besar karena otot perut yang semakin besar dan kencang.

Cara mengecilkan perut  yang benar bukanlah dengan sit up, namun dengan membakar lemak terlebih dahulu.

 Karena latihan sit up tidak membakar lemak sama sekali. Sit up bertujuan untuk membentuk otot perut menjadi lebih kencang dan sixpack.

Cara Mengecilkan Perut Agar Kering dan Beroto


Latihan sit up cocok untuk Anda yang telah memiliki perut rata, ingat perut yg sudah rata berarti bukan perut buncit.

Bagi Anda yang masih memiliki perut berlemak, sebaiknya hindari latihan tersebut. Karena sekeras apapun latihan yang Anda lakukan tidak akan memberikan pengaruh sama sekali.


Lantas latihan apa yang cocok untuk mengecilkan perut? Cara sederhana namun memberikan hasil yang maksimal adalah latihan kardio.

 Latihan ini dapat membakar lemak anda pada area perut sedikit demi sedikit hingga perut terlihat rata. Berikut ini beberapa latihan kardio yang bisa Anda coba:

1. Jalan Cepat

Berjalan cepat dapat membakar lemak dan mengecilkan perut. Bagi Anda yang tidak bisa melakukan jalan cepat diluar ruangan, bisa melakukannya di treadmill mudah bukan?

2. Berlari

Seperti halnya jalan cepat, berlari dapat dilakukan diluar maupun didalam ruangan dengan menggunakan treadmill atau lari ditempat juga boleh.

Latihan ini sangat baik untuk mengecilkan perut dan menurunkan berat badan. Jika bosan di dalam ruangan, maka bisa mengajak teman untuk jogging di sekitar area rumah atau mencari track yang lebih menantang.

3. Bersepeda

Bersepeda juga bisa dilakukan di dalam ruangan menggunakan sepeda sepeda stasioner. Jika ingin menghirup udara segar, maka bersepeda di luar ruangan merupakan pilihan terbaik agar tidak bosan ajaklah teman untuk gowes atau menyetel lagu ^^.


4. Berenang 

Selain dapat membakar lemak, berenang juga bisa membangun otot dan membentuk tubuh ideal.

Sebagai contohnya Anda bisa melihat para perenang profesional, mereka memiliki bentuk tubuh yang bagus dan enak di pandang mata dan proporsional.


Nah, jika Anda sudah bisa rutin melakukan olahraga kardio yang membakar lemak seperti contoh diatas, saatnya Anda memperbaiki pola makan.

Anda bebas mau makan junkfood seperti mie instan, burger atau es krim. Tapi pada batas tertentu, jangan berlebihan oke?

Karena jika asupan makanan yang masuk kedalam tubuh lebih banyak daripada kalori yang dibakar ketika olahraga, maka lemak ditubuh Anda tidak akan pernah terbakar.

Jadi biasakan untuk menahan nafsu makan ya?, sebaiknya ganti juga makanan junkfood dengan makanan sehat seperti buah dan sayuran.

Perbaiki Pola Makan

Selain latihan kardio, menjaga pola makan juga sangat penting. kalori atau lemak yang dibakar harus lebih banyak dari pada yang masuk kedalam tubuh.

 Batasi sumber lemak tinggi dan makanan yang digoreng seperti keripik, snack, serta camilan lainnya khususnya yg berminyak.
 

Tahapan Lanjutan Mengecilkan Perut

Jika lemak perut Anda mulai terkikis dan terlihat perubahannya setelah melakukan latihan kardio, maka saatnya mulai membentuk perut menjadi lebih indah dan sexy.  Namun jangan terburu-buru untuk melakukan gerakan sit up.

 Lakukan gerakan multijoint seperti squat ataupun pull up yang lebih efektif melatih otot perut dari pada gerakan seperti sit up. Selain itu Anda juga bisa melakukan bicycle crunch. berikut caranya:

Squat


Cara Mengecilkan Perut Buncit

Dengan gerakan squat tubuh bagian perut, kaki dan paha ,akan terlatih. Cobalah lakukan gerakan ini minimal 100 kali sehari.

Jika tidak kuat gunakan 2 kali repetisi 50 kali squat, lalu istirahat 30 detik dan lanjut 50 squat lagi.

Jika sudah beberapa hari Anda melakan gerakan ini, Anda bisa menambah menu latihan menjadi 150-200-250-300 kali


Bicycle Crunch



Cara Mengecilkan Perut Buncit
Gerakan bicycle Crunch ini, mirip seperti sit up. Tapi gerakannya sedikit lebih menantang dan sulit. Anda bisa melakukan gerakan ini 50 sampai 100 kali perhari

Pull up

Cara Mengecilkan Perut Buncit
Pull up, mungkin Anda pikir hanya mengencangkan otot bahu, lengan, dada dan bagian atas tubuh saja?

Padahal gerakan pull up ini bisa membuat tubuh Anda menjadi tinggi, proporsional, hingge membuat otor seperti perut mengencang.


Nah, agar lebih kompleks dan komplit lagi menu latihannya. Saya akan memberikan beberapa tips dan menu makanan dan minuman yang cocok untuk membantu Anda yang ingin membakar lemak dan mengecilkan perut.

1. Waktu tidur yang baik

Jangan memaksakan tubuh Anda, jika sudah dipakai bekerja dan berolahraga. Maka tubuh Anda juga memerlukan istirahat.

Tidurlah dengan jam tidur normal dan teratur, jangan begadang. Cobalah minimal untuk tidur setidaknya 8 jam sehari

2. Meminum Air Putih

Meminum Air putih akan sangat membantu Anda untuk membakar lemak, jangan sampai Anda terkena dehidrasi karena kekurangan cairan.

Minumlah air putih minimal 8 gelas perhari, dengan meminum air putih yang cukup. Akan melancarkan metabolisme tubuh Anda

3. Jangan Gunakan Obat Pembakar Lemak

Jika Anda ingin hidup sehat, maka makanlah makanan sehat seperti sayuran yang kaya akan serat, lalu protein hewani yang bisa diambil dari telur atau daging dan protein nabati seperti tempe.

Jangan termakan oleh obat pembakar lemak, karena sebenarnya tanpa memakan itu juga, lemak Anda bisa terbakar dengan mudah jika mengikuti cara cara diatas tadi.

semua hal diatas akan sia sia jika anda melakukannya dengan tidak serius dan tidak bersungguh sungguh.

 kuncinya hanya pada anda sendiri jika anda melakukannya secara rutin dan teratur anda bisa memiliki perut yg indah.

 tidak perlu setiap hari minimal 3x seminggu sudah cukup.

semoga artikel ini bermanfaat ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentarlah dengan kata kata yang baik dan bijaksana